APLIKASI CHATTING

APLIKASI CHATTING
 Dulu sebelum adanya komputer dan jaringan internet,kita harus mengirimkan pesan atau surat melalui pos dengan menyertakan perangko yang sudah tentu membutuhkan waktu yang lama, berhari-hari, berminggu-minggu,bahkan bulan untuk tujuan yang sangat jauh atau berbeda pulau. Dan jauh- jauh waktu dulu sebelum pos ada orang zaman dulu mengrimkan pesan tertulis dengan burung merpati   untuk menyampikan surat kepada kerabat atau saudara.bayangkan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk melatih burung tersebut agar burung tersebut dapat mengantarkan surat tepat kepada orang yang kita inginkan.Cukup merepotkan ya!
Sekarang kita dimudahkan seiring berkembangnya teknologi ,sekarang kita bisa menghubungi, mengirim atau bertanya kabar kepada teman atau saudara yang jauh hanya dengan sebuah benda kecil yang benbentuk persegi panjang,yaa benda tersebut adalah handphone,kita bisa menggunakanya dengan mengisi pulsa terlebih dulu ,dan semakin berkembangnya teknologi kini dari handphone yang dulu dianggap barang mewah dan canggihpun sekarang dianggap jadul dan mulai tergantikan ,kini beralih ke smartphone yang lebih canggih,serba cepat(tergantung spek dan lokasi juga sih hehehe) dan bisa digunakan untuk berbagai hal dalam kegiaatan sehari hari kita ,pulsa pun kini mulai ditinggalkan dan beralih ke paket data untuk penggunaan internet. Berbagai aplikasi dapat kita nikmati di smarphone kita untuk berkomunikasi via internet atau online beberapa aplikasi yang sering digunakan antara lain :  
1. BlackBerry Messenger

BlackBerry Messenger atau yang lebih kita kenal dengan sebutan BBM merupakan salah satu aplikasi untuk chatting yang paling banyak digunakan,aplikasi ini bisa digunakan diberbagai macam platform seperti misalnya BlackBerry, iOS, Andorid dan juga Windows Phone.

2. Whatsapp

Salah satu perangkat chatting yang paling banyak digunakan netizen saat ini adalah Whatsapp, dengan menggunakan whatsapp kita dapat melakukan obrolan online,berbagi file,bertukar foto dll.

3. Line

Line merupakan aplikasi untuk chatting yang termasuk populer.selain untuk chatting ,line juga menyediakan fitur Free Call,yakni telepon tanpa pulsa melainkan menggunakan data jaringan internet, selain itu Line juga menyediakan emoticon yang lucu dan banyak,sama seperti dua aplikasi diatas. Line juga bisa digunakan diberbagai macam perangkat seperti smartphone, tablet, komputer dan lainnya diberbagai macam platform/sistem operasi seperti Andorid, iOS, Windows Phone, dll.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mudah Membuat E-book dengan Calibre

Teknologi 5G

Cara Kerja Sosial Media Marketing